Begini Cara Memilih Rasa Es Krim!

Oleh : Anggita Nuringtyas


Terkadang sangking banyaknya rasa yang ditawarkan dalam toko es krim, 

pengunjung kebingungan harus mencoba yang mana. Di artikel kali ini akan membahas referensi dalam memilih rasa es krim untuk dicoba pertama kali.


Untuk yang pertama, alangkah baiknya bila kalian menanyakan langsung pada pegawai toko, rasa es krim mana yang favorit dan selalu dibeli oleh pembeli lain di toko tersebut. Namun, terkadang ada pegawai yang kurang membantu dalam pemilihan rasa, sehingga dia akan menjawab “tergantung selera sih kak, kakak sukanya rasa apa?”, pertanyaan yang diajukan balik itu membuat kita semakin bingung. Jadi setelah kalian bertanya rasa favoritnya, dan apabila pegawai toko tidak membantu, sebaiknya kalian memilih rasa berikut : 

  1. Klasik : Jika kalian suka rasa yang sederhana dan klasik, cocok banget nih untuk memilih rasa vanila, coklat, ataupun strawberry. Rasa-rasa ini sudah pasti menjadi favorit dan basic dalam pemilihan rasa es krim.

  2. Buah-buahan : Jika kalian menyukai rasa buah dan rasa segar. Bebas es krim dengan rasa buah-buahan seperti, mangga, Strawberry, cherry, atau blueberry. Es krim buah-buahan seringkali memberikan sensasi rasa segar dan manis yang alami.

  3. Kacang dan Karamel : Untuk penggemar rasa gurih, pilihlah es krim dengan tambahan kacang. Seperti kacang almond, kacang mete, atau kacang tanah. Kalian juga bisa mencoba rasa karamel yang memberikan sentuhan manis dan karamel yang lezat bila dimakan dengan es krim.

  4. Variasi Unik : Jika kalian ingin mencoba sesuatu yang berbeda dan baru. hati es krim dengan rasa unik seperti mint choco, cheese cake, matcha, pandan, taro, dan thai tea. Varian-varian tersebut menawarkan pengalaman baru dan menarik dalam menikmati sebuah es krim.

  5. Krim dan Coklat : Jika kalian menginginkan es krim yang kaya akan coklat yang lezat. kelembutan rasa es krim dengan tambahan coklat seperti double coklat, coklat fudge, dan cookies and cream. Kombinasi krim dan coklat seringkali menjadi favorit banyak orang.


Itulah rasa-rasa yang bisa menjadi referensi kalian dalam memilih sebuah rasa dalam es krim. Ingat! bahwa pilihan rasa es krim sangatlah penting, jadi pilihlah rasa yang sesuai dengan preferensi kalian. Jangan ragu untuk mencoba berbagai varian baru dan mencoba mengkombinasikan rasa yang berbeda. Selamat menemukan rasa es krim favorit kalian!


Comments

Popular Posts